Muhammad Khairil, Alumni UMY Pertama yang Meraih Gelar Profesor

[siteorigin_widget class=”SiteOrigin_Widget_Image_Widget”][/siteorigin_widget]

 

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) secara resmi memiliki alumni pertama yang meraih gelar guru besar. Civitas Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mengapresiasi dan mengucapkan Selamat atas gelar guru besar yang diraih oleh Prof. Dr. Muhammad Khairil, S.Ag, M.Si.

Prof. Dr. Muhammad Khairil, S.Ag, M.Si merupakan dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah, yang saat ini juga diberi amanah sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Muhammad Khairil menempuh pendidikan Strata 1 pada program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dari tahun 1997-2001. Kemudian, melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Hasanuddin Makassar dengan bidang ilmu Komunikasi Massa dan lulus pada tahun 2004; serta menempuh pendidikan S3 di Universitas Padjadjaran Bandung dan lulus pada tahun 2011.

Atas capaian tertinggi dalam karir akademik ini, berbagai ucapan selamat disampaikan kepada Muhammad Khairil. Termasuk dari Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (KAUMY). Ketua Umum Pengurus Pusat KAUMY, Yogie Maharesi, memberikan apresiasi tinggi atas capaian yang diraih oleh Muhammad Khairil. Yogie berharap dengan ilmu dan pengalaman akademik yang dimilikinya Muhammad Khairil dapat terus memperkuat pengembangan kelembagaan pendidikan tinggi di Universitas Tadulako secara khusus, serta Indonesia secara umum.

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

Terbaru

Selamat dan Sukses! 20 Tim Berhasil Lolos Seleksi Internal PT pada Program P2MW 2024!

23 Proposal PKM UMY Lolos Pendanaan Kemendikbudristek, Siap Bersaing di PIMNAS 2024

POM UMY Jadi Metavora Olahraga, Junjung Tinggi Sportivitas Dan Kebersamaan Mahasiswa